Pemimpin Adalah Teladan,  Gubernur Olly Bayar Tol Kendaraan Peserta Pemuda GMIM

oleh -1335 Dilihat

REPORTASEManado – Gubernur Olly Dondokambey sebagai pemimpin Sulut memberikan teladan bagi seluruh pejabat dengan memperhatikan serta memberikan dukungan dan mensupport kegiatan Pemuda GMIM di Kota  Bitung.

Pasalnya, Senin (10/04/2023), Gubernur Olly membayar semua kartu tol kendaraan pemuda yang mengikuti kegiatan selebrasi Paskah dan HUT ke-97 Pemuda GMIM di Stadion Dua Saudara Bitung.

Bahkan Gubernur Olly turun langsung digerbang tol untuk melayani para pemuda. “Ini sudah menjadi tanggung jawab pemerintah untuk mensupport kegiatan pemuda sebagai generasi masa depan Sulut kedepan,” ungkap Gubernur Olly.

Gubernur Olly berharap, kegiatan selebrasi Paskah dan HUT ke-97 Pemuda GMIM di Stadion Dua Saudara Bitung berjalan aman dan lancar.

Turut mendampingi Gubernur Olly, Asisten III Sulut Frangky Manumpil. (**/Ven)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Reportase Manado di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.