DPRD Kota Kotamobagu Umumkan Hasil Penetapan Walikota Dan Wakil Walikota Terpilìh 2024 

oleh -436 Dilihat

KOTAMOBAGU, Reportasemanado. com-  Usai menerima usulan dari KPU Kota Kotamobagu terkait hasil penetapan kepala Daerah (Pilkada) Kota Kotamobagu tahun 2024, Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kota Kotamobagu, mengumumkan penetapan Pasangan Calon (Paslon) Walikota dan Wakil Walikota terpilih dalam pemilihan kepala Daerah Kota Kotamobagu 2024, Pada rapat paripurna DPRD KK yang digelar diruang Paripurna DPRD setempat. Senin (20/01/2025).


Rapat paripurna DPRD, turut dihadiri oleh Pj Walikota Abdullah Mokoginta, serta pasangan Walikota dan Wakil Walikota terpilih dr Wenny Gaib Dan Rendy Mangkat SH,MH.
Rapat paripurna dipimpin langsung oleh Ketua DPRD KK Adrianus Mokoginta. Dimana dalam rapat paripurna tersebut, Sekertaris DPRD Firmansya Mokompit ditugaskan membacakan kembali hasil perolehan Suara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Kotamobagu yang di tetapkan KPU untuk diumumkan dan ditetapkan oleh DPRD KK, Seperti diketahui dengan tidak adanya sengketa gugatan pilkada 2024 di Kota Kotamobagu ke Mahkamah Monstituai (MK), maka KPU Kotamobagu telah melakukan penetapan pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota terpilih dalam pilkada 2024.

Dimana, hasil yang diraih oleh Pasangan calon terpilih dr Wenny Gaib-Rendy Mangkat SH,MH no urut 2 dinyatakan unggul telak dengan perolehan suara sebesar 35 150 000 ribu suara (35 %). Sedangkan Pasangan no urut 3 Nayodo Kurniawan-Sry Tanty Angkara berada diurutan kedua dengan perolehan suara 24 ribu lebih dan Pasangan no urut 1 Meidy Makalalag-Syarif Momodongan mendapatkan 12 Ribu lebih suara.
Sementara usai dibacakan keputusan KPU, Ketua DPRD Adrianus Mokoginta, menjelaskan bahwa hasil rapat paripurna DPRD ini, akan menjadi dasar penggajuan pelantikan, sesuai ketentuan perundang undangan yang berlaku, DPRD KK akan segera usul penggesahan pasangan calon walikota dan wakil Walikota terpilih. hasil pemilihan kepala Daerah (Pilkada) 2024 kepada Mentri Dalam Negeri, melalui Gubernur Sulawesi Utara, selaku wakil pemerintah Pusat.


Hadir dalam paripurna DPRD ini, Pj Walikota KK Abdullah Mokoginta, Pasangan Calon terpilih dr Wenny Gaib, Rendy Mangkat SH,MH. Kapolres Kotamobagu AKBP Irwanto SIK, MH, Dandim 1303 Bolmong Letkol Inf Fahmil Harris SIP. Kajari Kotamkbagu Elwin Agustian Khahar SH,MH, ketua Penggadilan Negri, Pimpinan DPRD Jusran Deby Mokolanut, Ahmad Sabir, beserta seluruh anggota DPRD KK, Bupati Bolmong terpilih Yusra Alhabsy. Beserta perangkat daerah Kota Kotamobagu. (AH/ADv).

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Reportase Manado di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.