REPORTASEMANADO – Gerakan pangan murah (GPM) terus berlanjut dalam menjaga stabilitas pasokan dan harga pangan di Sulawesi Utara.
Dinas Ketahanan Pangan Daerah Provinsi terus menjangkau masyarakat dalam gerakan pangan murah dengan memberikan harga pangan yang murah dan berkualitas. Hal ini diungkapkan Kadis Ketahanan Pangan dr Jemmy Lampus didampingi Kabid Franky Tintingon, Selasa (14/05/2024)
Lanjut Lampus, ini merupakan perhatian pemerintah provinsi dibawa kepemimpinan Gubernur Sulut Prof DR (HC) Olly Dondokambey dan Wagub Steven Kandouw lewat program GPM dalam menjangkau masyarakat lewat pangan murah dan berkualitas.
Ditambahkannya, seperti saat ini di desa sea minahasa, sejumlah kebutuhan pokok dijual baik itu beras, bawang merah, bawang putih, gula, minyak kelapa disiapkan untuk dijual dengan harga terjangkau, jadi mari manfaatkan kesempatan ini. (Ven)