Ini 4 Keuntungan dari MoU USAID- Berikan- PT Chen Woo disaksikan Kadis Adam mewakili Gubernur Sulut

oleh -2195 Dilihat

REPORTASEMANADO, Jakarta – Memorandum of Understanding (MoU) antara USAID – Berikan (Bersama Kelola Perikanan Berkelanjutan)  dan PT Chen Woo (Unit Pengolahan Ikan Sulawesi Utara dan Makasar dengan Produk Fresh dan Frozen Tuna Tujuan Ekspor Amerika dan Eropa) dalam rangka Peningkatan Pemasaran Ikan /Ekspor Ke Amerika – Eropa disaksikan langsung Gubernur Sulut yang diwakili Kadis Perikanan Kelautan Tinneke Adam, Senin (25/09/2023)
Menurut Kadis Tineke Adam bahwa Dinas KP sebagai Perwakilan Pemerintah Provinsi Sulut menghadiri dan menyaksikan penandatangan MOU USAID Berikan dan PT Chen Woo yang disaksikan bersama Dirjen Peningkatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan KKP RI Dr. Budi Sulistyo, MM dan dari USAID Jeffery P Cohen, Maurice Knight dan Brian Dusza
Ditambahkan Kadis Adam ada keuntungan atau benefit untuk Provinsi Sulawesi Utara dari kerjasama ini yakni :
1. Meningkatkan ketahanan perikanan skala kecil di Wilayah Pengelolaan Perikanan (WPP) 715 di Sulawesi Utara terhadap dampak perubahan iklim dengan
mengembangkan dan memperkenalkan asuransi iklim parametrik baru untuk perikanan tangkap
2. Meningkatkan pendapatan untuk paling tidak 1000 nelayan skala kecil dan daya jual tuna sirip kuning Indonesia dengan mendapatkan sertifikasi Fair Trade USA yang dikelola secara internal dalam WPP 715
3. Meningkatkan kesadaran dan tindakan mitigasi hewan laut ETP kepada nelayan skala kecil
4. Dibangunnya fasilitas pengolahan limbah ikan tuna menjadi tepung ikan dan minyak ikan di Minahasa Utara (**/Ven)

Yuk! baca berita menarik lainnya dari Reportase Manado di saluran WHATSAPP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.